OLEH : EZA AHIM IKI. Banyak cara untuk meraih keuntungan dan kekayaan, salah satunya lewat isu dan peperangan. Kita saksikan sekarang betapa seringnya acara-acara infotaiment hadir di layar kaca kita, yang melulu isinya “artis/aktor anu diisukan begini/begitu”. Di sisi lain kita lihat perang dengan kebiadaban yang jauh dari nilai-nilai kemanusiaan masih marak di dunia yang katanya “modern” ini. Dari dua point ini, bisa kita lihat berapa banyak manusia tidak bermoral ambil aksi cari untung. Mulai iklan dari berbagai macam produk di sela-sela acara infotaiment tadi, atau para broker tentara bayaran dan para pedagang senjata yang dagangannya laris saat perang. Tapi apa jadinya jika dua hal ini dijadikan satu untuk mendapat untung yang jauh lebih tinggi lagi?. Mari kita beralih ke Belgium 198 tahun yang lalu tepatnya di Waterloo tanggal 18 Juni 1815, saat pasukan koalisi Inggris-Prussia yang dipimpin oleh Duke of Wellington menghadapi tentara Napoleon dari Prancis. Pendanaa